Seruyan, Jurnal News Site - Danramil 1015-10/Telaga Pulang Yang Di Wakili Serma Endartono Menghadiri Safari Ramadhan 1444 H sekaligus Peringatan Nuzulul Qur'an di wilayah Binaanya di Masjid Baiturrahman Desa Selunuk ,Kec.Seruya Raya,Kab.Seruyan,Minggu(09/04)
Kegiatan Tersebut Dihadiri Oleh Camat Seruyan Raya,Danramil 1015-10/Telaga pulabg yang di wakili Serma Endartono,Ustad Peceramah Pj Kades Selunuk,Kades Lampasa,Pj Kades Bangkal,Sekdes Tetawan,Toga ,Tomas,Dan masyarakat Danu Selunuk
Kegiatan safari ramadhan 1444 H merupakan ajang silaturahmi antar sesama muslim sebagai sarana untuk menyampaikan pesan moral bagi sesama demi mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Danramil 1015-10/Telaga Pulang Lettu Inf Sunahar Secara Terpisah menyampaikan, bahwa Safari Ramadhan ini bukan hanya sekedar agenda rutinitas selama bulan puasa, namun sekaligus juga untuk mempererat ukuwah islamiyah dengan seluruh komponen masyarakat.
“Kita mengajak kepada seluruh masyarakat untuk dapat membangun kebersamaan demi menjaga kerukunan antar sesama umat muslim. Apalagi dengan datangnya bulan suci Ramadhan yang menjadi keberkahan bagi kita semua”, kata Danramil 1015-10/Telaga Pulang Lettu Inf Sunahar
( Ariyanto / Pendim 1015 Spt )