Iklan

Iklan

Upaya Lestarikan Budaya Nasional, Kinerja Group Dukung Travellapak Gelar Lomba Kemerdekaan Indonesia ke-79

Jurnal News Site
Thursday, July 11, 2024, July 11, 2024 WIB Last Updated 2024-07-11T14:43:22Z

 
Depok,-Jurnal News Site.
 Dalam rangka memperingati Kemerdekaan RI ke-79, Kinerja Group dukung event lomba kreativitas seni dan budaya, yang diselenggarakan PT Travellapak Indonesia Satu, bertempat di Mall Depok Town Square, pada tanggal 17-18 Agustus 2024 mendatang.

Bentuk dukungan tersebut tertuang dalam komitmen kerjasama yang ditandatangani CEO Kinerja Group Risdiana Wiryatni dan Direktur PT Travellapak Indonesia Satu DP Budi Laksono, Kamis [11/7/024]

CEO Kinerja Group Risdiana Wiryatni kepada media mengatakan, membangun kebanggaan terhadap kearifan lokal merupakan salah satu langkah penting untuk melestarikan budaya nasional yang mampu membangkitkan nasionalisme di era globalisasi yang masif menawarkan ragam budaya luar.

"Penting dilakukan sejumlah upaya untuk terus membangun rasa bangga anak bangsa terhadap budaya nasional lewat peningkatan literasi dan nilai-nilai kearifan lokal yang kita miliki, salah satunya melalui event lomba kreativitas seni dan budaya,” kata Risdiana.

“ Melalui event ini, apalagi momentum peringatan Hari Kemerdekaan, diharapkan akan terbangun semangat dan jiwa nasionalisme, khususnya di kalangan generasi muda,” imbuhnya

Menurut Risdiana, kepedulian anak bangsa terhadap kebudayaan terutama budaya lokal, bisa menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan kebanggaan kita terhadap tanah air dan nilai-nilai budaya yang kita miliki.

Risdiana kembali mengingatkan, potensi paparan nilai-nilai budaya luar terhadap generasi penerus bangsa cukup tinggi dan masif.

Sehingga, tegas Risdiana, upaya untuk terus membangun kebanggaan terhadap budaya lokal, merupakan salah satu langkah strategis untuk mengimbangi derasnya paparan budaya luar terhadap generasi muda di era globalisasi ini.

“ Kami sangat berharap masyarakat dan para pemangku kepentingan secara konsisten mengupayakan berbagai langkah untuk terus membangun sektor kebudayaan nasional, yang diharapkan mampu meningkatkan nasionalisme setiap anak bangsa,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Direktur PT Travellapak Indonesia Satu, Budi Laksono mengatakan, acara seni dan budaya yang dibalut dengan nuansa cinta tanah air secara tidak langsung akan menumbuhkan nasionalisme dan semangat bela negara guna mendukung pertahanan negara.

“ Ini upaya kita untuk mempertahankan eksistensi budaya di tengah gempuran arus globalisasi. Kami mohon dukungan semua pihak agar acara ini bisa terlaksana dengan baik dan sukses,” kata Budi.
[Jgd]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Upaya Lestarikan Budaya Nasional, Kinerja Group Dukung Travellapak Gelar Lomba Kemerdekaan Indonesia ke-79

Terkini

Topik Populer

Iklan